Menu

Japanese Cheese Cotton Cake

recipes detail
2 jam
1 loyang
Bahan - Bahan

Bahan A:
130 gr Susu cair
40 gr Mentega
125 gr PROCHIZ Spready
30 gr Tepung protein rendah
15 gr Maizena
3 butir Kuning telur
1 sdt Vanilla essence

Bahan B:
3 butir Putih telur
80 gr Gula halus

Cheese Cream:
50 gr Whipped cream bubuk
120 gr Susu cair dingin
50 gr PROCHIZ Spready
1 sdt Pasta green tea

Bergabung dengan kami untuk bisnis Anda

Cara Membuat

  1. Siapkan loyang ukuran 20x9x6cm yang sudah dialasi dengan kertas minyak.
  2. Campurkan susu cair dan PROCHIZ Spready di dalam wadah lalu masak dengan cara di au bain marie/di tim sampai keju larut.
  3. Setelah itu tambahkan mentega, aduk hingga mentega leleh dan tercampur dengan rata.
  4. Tambahkan tepung protein rendah,maizena, kuning telur dan vanilla essence. Aduk rata. Sisihkan.
  5. Mixer putih telur dan gula halus sampai mengembang. Campurkan dengan bahan A lalu aduk balik
  6. Tuang ke dalam loyang lalu panggang dengan cara di tim/au bain marie dengan suhu 150°C selama 60-75menit.
  7. Mixer semua bahan Cheese Cream hingga mengembang. Setelah itu spuitkan diatas Japanese Cheese Cotton Cake.